Tutorial Vector Line Art mudah

INI NIIIH CARA GAMPANG BIKIN VECTOR LINE ART
CHECK IT OUT!

hmmm hitam dan putih memang tak pernah membosankan dan selalu memberikan kesan elegan.
Kali ini saya bereksperimen dengan hitam dan putih, yups! Vector line art...
Ingin coba membuat?
Memang sudah banyak tutorial-tutorial untuk membuat vektor line art, dari yang sangat sulit ditiru hingga yang hmm semoga bisa di tiru, haha :D
Banyak juga aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat vector line art, bisa menggunakan Corel Draw, Adobe Illustrator, atau Adobe Photoshop. Kalau saya menyarankan bagi pemula yang sudah mengenal Adobe Photoshop untuk menggunakan yang satu ini, atau bisa juga Adobe Illustrator. Karena saya sudah berkali-kali mencoba untuk mempelajari isi perut Corel Draw :p tapi tetap saja belum bisa memahaminya, selain banyaknya tool yang bisa digunakan, juga saya agak bermasalah dengan zoom in zoom out nya :p
Jadi mari kita belajar dengan menggunakan Adobe Photoshop. Tool yang digunakan sangat simpel! Pen tool, dan paint bucket pastinya untuk menuangkan warna.
1. Buat ukuran A4

2. masukkan foto yang akan dibuat vector line art, saya menggunakan foto James Franco, bisa dicari di google :)

3. kunci foto agar tidak bergeser

4. Buat layer baru, dan mulailah membuat garis dengan pen tool (ctrl+p) ikuti garis yang sangat gelap saja, hitam dan yang mendekati hitam. bila semua sudah klik kanan > Create Vector Mask, lalu pilih warna di Set foreground color > pilih warna hitam > klik Paint Bucket (ctrl+g) > klik pada layer

5. Anda bisa ulangi hal diatas untuk membuat kesan putih (efek cahaya) pada bagian rambut, dan alis

6. jika anda ingin menambahkan kesan bayangan juga bisa melakukan hal diatas dan ikuti warna abu-abu yang seperti bayangan

7. Yeay! anda sudah menyelesaikam project vector line art anda sendiri:) jangan lupa disimpina yaaa

Selamat Mencoba dan Semoga Bermanfaat :)
Mohon komentarnyaaa :)

Komentar

  1. tutorialnya cepet banget. kayanya yang buat udah mahir nih :)

    BalasHapus

Posting Komentar